Cari Blog Ini

Bidvertiser

Jumat, 21 Januari 2011

Bupati Purwakarta Letak Batu Pertama Gereja

Ucanews (20/01), Bupati Purwakarta Haji Dedi Mulyadi baru-baru ini meletakkan batu pertama pembangunan kapel stasi Santa Maria Purwakarta.


Sebelumnya ia menentang pembangunan stasi tersebut, yang ijinnya sudah dikeluarkan pada Mei 2009, atas desakan kelompok garis keras.

Namun pada 15 Juli tahun lalu, pihak pengadilan memenangkan gugatan dari stasi.

Disaksikan sekitar 200 umat Katolik, Mulyadi dan Vikjen Keuskupan Bandung Pastor Paulus Wirasmohadi Soerjo menandatangani prasasti pendirian kapel.

Batu-batu itu sebelumnya sudah diberkati dalam Misa yang dipimpin Pastor Soerjo dan pastor paroki Yustinus Hilman Pujiatmoko di Kawasan Industri Bukit Indah, Purwakarta. Sejak September 2002, umat dari stasi ini mengikuti Misa di komplek tersebut.

"Rumah ibadat dibangun bukan untuk mengajak orang lain pindah agama, tapi untuk mengembangkan ketakwaan umat agar lebih dekat kepada Tuhan," kata Mulyadi dalam sambutannya.

"Namun sayangnya, masih ada orang yang menggunakan agama untuk menciptakan konflik," lanjut Mulyadi. (ucanews.com)

_

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger