Cari Blog Ini

Bidvertiser

Senin, 07 April 2014

KAMU ITU SIAPA? (Puisi untuk Para Caleg dan Pemilu Tipu-tipu)

Oleh: HENDARDI

KAMU ITU SIAPA?
Sekonyong-konyong datang meminta kepercayaan kami dan merasa bisa mengubah nasib kami.

KAMU ITU DARI MANA SAJA?
Mendadak hadir dengan sekarung janji di tengah sulitnya hidup kami.

KAMU ITU KENAPA?
Sampai merasa terpanggil untuk membawa amanat berat negeri ini.

KAMU ITU KE MANA SAJA?
Saat kami kebanjiran, sakit dan kelaparan, anak-anak kami diculik, kekerasan menimpa kami kaum hawa, rumah ibadah kami diporakporanda kan oleh aksi premanisme yg sangat menakutkan kami, kala aset negeri ini dikuasai asing karena perilaku anak negeri yang berjuang untuk diri sendiri, kala sumber daya alam tidak dikelola sesuai amanat Konstitusi,
Kala tikus-tikus berkeliaran di semua institusi.

KAMU DULU DARI MANA?
Ketika lapak dan rumah kami digusur, dengan dan atas nama kekuasaan.

KAMU DI MANA KEMARIN?
Saat kami harus menelan ketidak adilan dan dirampas hak kami sebagai warganegara.

KAMU ITU PUNYA APA SIH?
Hingga begitu yakin akan meraih hati kami, untuk memilihmu mengurusi kami.
Sebulan ini, ribuan dan jutaan fotomu dengan berkopiah berhijab tersebar mengotori jalan desa dan kota kami. Berlatar lambang dan slogan janji organisasi, kamu senyum dipaksakan, untuk memikat hati kami.

KAMU ITU SIAPA SIH?
Hingga merasa pernah mengenal kami.

KAMU ITU SIAPA SIH?
Hingga merasa yakin dapat suara kami.

KAMU ITU SIAPA SIH?
Maaf, kami tidak mengenal kalian.

KAMU ITU SIAPA ?
AH, RASANYA KAMU BUKAN SIAPA-SIAPA. KAMI TAHU, KAMU HANYA MENJADIKAN KAMI ALAT UNTUK MERAIH JABATAN DAN KEKAYAAAN SEMATA.
KAMI TAHU, 1 MENIT SETELAH COBLOSAN, KAMU PUN KEMBALI MELUPAKAN KAMI, TAK PEDULI NASIB KAMI YANG SEKARAT DAN MELARAT.


(Sebarkan puisi ini sebagai renungan di hari tenang bagi Parpol dan Caleg peserta Pemilu.)

Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger