Cari Blog Ini

Bidvertiser

Selasa, 17 Mei 2016

Industri di Perumahan//Hadiah Lomba Belum Diterima//Sering Padam//JHT Bisa Cair (Surat Pembaca Kompas)

Industri di Perumahan

Melalui surat ini, kami warga RT 006 RW 013 Sukatani, Kecamatan Tapos Kota, Depok, Jawa Barat, menginformasikan adanya industri kosmetik di Perumahan BTN Kopassus dan sudah beroperasi selama tiga tahun.

Kami resah dan terganggu oleh kegiatan perusahaan yang berlangsung siang-malam. Aktivitasnya menghasilkan limbah berbau busuk, yang menyengat dan mengganggu pernapasan. Limbah dibuang begitu saja di selokan warga. Air tanah warga bahkan sudah tercemar limbah tersebut.

Industri tersebut menyimpan bahan baku kimia yang mungkin sangat berbahaya, di gudang di sekitar rumah warga, tetapi tidak ada masalah karena tampaknya mendapat dukungan dari ketua RW.

Sudah tiga kali kami menyampaikan keluhan ini kepada lurah setempat. Kami juga telah melapor ke camat dan wali kota Depok. Gubernur Jawa Barat pun sudah kami surati, yaitu pada 27 Oktober 2015. Namun, semua belum mendapatkan tanggapan.

Respons juga belum kami terima dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan yang juga kami lapori. Padahal, jelas perusahaan ini telah melanggar UU Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang. Mohon tunjukkan kepada kami, peraturan pemerintah nomor berapa yang mengizinkan kawasan rumah tinggal dialihfungsikan menjadi lokasi industri, termasuk di antaramya kosmetik.

DAVID S, JL TONGKOL RAYA, SUKATANI, DEPOK

Hadiah Lomba Belum Diterima

Memperingati Hari Pers Nasional 2016, Kementerian Pariwisata menyelenggarakan lomba penulisan pariwisata dengan hadiah total Rp 500 juta. Lomba diikuti wartawan media massa cetak, media daring, maupun penulis lepas.

Berdasar pengumuman di laman http://www.haripersnasional.com/read/2016/02/10/200/ Inilah-Pemenang-Lomba-Penulisan-Pariwisata-HPN-2016— Rabu, 10 Februari 2016, saya disebut sebagai salah seorang pemenang. Namun, sampai hari ini hadiah lomba belum saya terima.

Saya sudah berulang kali menelepon dan mengirim layanan pesan singkat ke koordinator lomba dari Persatuan Wartawan Indonesia Pusat, tetapi tak ada hasil. Koordinator lomba juga pernah mengatakan, panitia dari Kementerian Pariwisata (Kemenpar) akan menghubungi para pemenang.

Dikatakan juga, penyerahan hadiah akan berlangsung akhir April 2016 dalam acara khusus yang dihadiri Menteri Pariwisata. Belum lama ini, ibu koordinator tersebut menjelaskan, dirinya hanya fasilitator, hadiah sepenuhnya urusan Kemenpar.

Saya juga sudah berkali-kali menghubungi Kemenpar, termasuk melalui akun Facebook resmi dan surel Kemenpar, karena nomor telepon Kemenpar sulit dihubungi, sementara nomor telepon panitia lomba tidak tercantum. Namun, hingga surat ini ditulis, saya tidak kunjung mendapat penjelasan.

IDA TUNGGA, NOTOYUDAN GT II -1303 G YOGYAKARTA

Sering Padam

Kami pelanggan PLN dengan nomor identitas atas nama Siti Chadidjah. Dua bulan terakhir sering terjadi pemadaman listrik di daerah kami. Terakhir, listrik padam berturut-turut pada 8, 9, dan 10 Mei 2016.

Pada 10 Mei, pemadaman berlangsung tanpa pemberitahuan di seluruh wilayah tinggal kami di Kalimati (Jalan MTH Kalimati), Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat.

Kami tidak hanya khawatir atas risiko kerusakan alat-alat elektronik maupun persediaan makanan di kulkas, tetapi lebih dari itu sudah sangat mengganggu aktivitas kami sehari-hari.

Kami sudah sering mengadukan soal pemadaman ini ke pusat layanan PLN lewat telepon 123, tetapi tidak ada solusi.

REZA OKTA IRWANDA

KALIMATI RT 004 RW 006

KEDAUNG KALI ANGKE, CENGKARENG, JAKARTA BARAT

JHT Bisa Cair

Menanggapi surat di Kompas (29/4) berjudul "Pencairan Dana Jamsostek JHT" yang disampaikan Bapak Rahmat Anton Bestari, dengan ini kami sampaikan bahwa PT Infomedia Solusi Humanika dan Bapak Aris Setiawan sebagai perwakilan dari BPJS Ketenagakerjaan Cabang Pluit, Jakarta, sudah bertemu dengan yang bersangkutan.

Kami menyampaikan permohonan maaf dan penjelasan terkait pencairan dana JHT BPJS Ketenagakerjaan. Bapak Rahmat memahami dan dana JHT dapat dicairkan sejak 3 Mei 2016.

AKHMAD YANI, VP CORPORATE STRATEGY & AFFAIR PT INFOMEDIA SOLUSI HUMANIKA

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 17 Mei 2016, di halaman 7 dengan judul "Surat Kepada Redaksi".

Sent from my BlackBerry 10 smartphone on the Telkomsel network.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger